Tips Memilih Marmer untuk Pasang Marmer di Lantai
Tips Memilih Marmer untuk Pasang Marmer di Lantai – Marmer merupakan salah satu material yang dapat digunakan untuk dijadikan sebagai alas rumah kita. Batuan ini memiliki pesona yang tidak pernah surut jika digunakan sebagai pelengkap bahan untuk mempercantik dan memperindah lantai rumah kita. Lantai yang terbuat dari bahan marmer memiliki ciri khas corak yang unik. Corak unik inilah yang membuat masyarakat tertarik untuk melakukan pasang marmer. Saat ini kita dapat membeli marmer dengan perhitungan per meter, per lembar marmer, maupun per slab dari marmer. Untuk ukuran bahan marmer 40 meter x 40 meter bisa mencapai harga 65 ribu rupiah untukjenis bahan marmer Tulungagung.
Pasang marmer tidak dapat dilakukan secara sembarangan ataupun sekedar meletakkan marmer pada lantai. Perlu keahlian khusus untuk melakukan pasang marmer agar marmer yang telah dipasang dapat memberikan keindahannya pada lantai rumah kita. Pemilihan marmer yang bagus juga menjadi salah satu keberhasilan dalam proses pasang marmer. Selain itu pasang marmer juga memerlukan cara-cara khusus agar lantai rumah kita menjadi lebih cantik dan menarik. Seperti kita harus menyesuaikan corak antara bahan lantai marmer yang telah kita beli antara kepingan lantai satu dengan kepingan lantai lain. Semakin jeli kita memperhatikan corak maka kemungkinan nilai estetika pada lantai rumah kita juga akan semakin meningkat. Oleh karena itu, pada artikel yang kalian baca ini akan memberikan cara-cara untuk memilih marmer yang tepat untuk keperluan pasang marmer. Mari kita simak artikel ini dengan seksama.
Ada beberapa cara yang dapat kita ambil agar kita dapat memilih bahan lantai marmer yang tepat jika kita akan melakukan pasang marmer. Pemilihan bahan lantai marmer yang tepat ini sangat berpengaruh terhadap keindahan dan kenyamanan lantai rumah kita loh. Karena keidahan dan kenyamanan rumah kita merupakan hal yang sangat penting agar penghuni rumah dapat mengabiskan waktu yang berharga bersama keluarga dengan nyaman. Adapun cara-cara untuk memilih bahan lantai marmer yang tepat antara lain:
1. Sesuaikan lantai marmer yang akan kita pilih dengan ruangan yang kita miliki.
Ada pendapat yang mengatakan jika warna yang terang akan membuat ruangan yang sempit akan terkesan memiliki bentukyang lebar. Sehingga pada saat kita akan melakukan pasang marmer pada ruang tamu ataupun pada ruang keluarga alangkah baiknya kita memilih warna-warna terang agar menciptakan kesan dan suasana yang luas dan tidak sesak. Sedangkan pemilihan warna lantai marmer yang sedikit gelap cocok jika digunakan untuk pasang marmer bagian ruangan yang kita gunakan untuk tidur. Hal tersebut akan membuat suasana kamar kita menjadi lebih sejuk dan rapi. Selain itu pemilihan pasang marmer dengan warna gelap juga cocok untuk bagian dapur. Karena hal tersebut dapat mengurangi penampakan-penampakan noda pada dapur. Karena dapur merupakan pusat kegiatan masak memasak.
2. Pemilihan lantai marmer juga harus disesuaikan dengan perabot rumah kita.
Jika dalam sebuah ruangan misalkan saja ruang tamu, kita ingin meletakkan perabot yang banyak dan besar-besar maka pilihlah pasang marmer dengan warna yang terang. Hal ini akan mengurangi kesan sempit pada ruangan yang memiliki perabot-perabot besar. Lalu jika sebuah ruangan rumah memiliki perabot yang berbahan utama kayu, pilih lah lantai marmer dengan warna yang netral untuk pasang marmer. Adapaun warna netral itu seperti warna putih atau warna krem. Hal ini untuk menghindari kesamaan warna antara perabot dengan lantai marmer. Karena jika antara perabot dan lantai marmer memiliki warna senada akan terkesan tidak cantik dan kurang begitu pas.
3. Sesuaikan dana yang kita miliki dengan lantai marmer yang kita inginkan.
Untuk pemilihan lantai marmer yang akan kita gunakan untuk pasang marmer alangkah lebih baik jika kita sesuaikan dengan dana yang kita miliki. Jangan kita tergiur dengan lantai marmer yang murah saja. Hal tersebut dapat membuat kita menyesal dikemudian hari karena memilih untuk melakukan pasang marmer dengan kualitas yang rendah. Lakukan riset tentang harga-harga lantai marmer di pasaran dan sesuaikan dengan dana yang kita miliki.
DIYAH AYU
WA / Telp : 081336100057
E-mail : cs@marmertulungagung.co.id
Jl. Kanigoro Gg 4 No. 35, Blumbang, Ds. Campurdarat, Kec. Campurdarat, Tulungagung, Jawa Timur 66272
Bintang Antik Sejahtera Maps